Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2018

KEPADAMU SANG PENYEBAB ALAM INI TERCIPTA

Gambar
Assalamualaika Yaa... Yaa Rasul Allah… Asslamualaika Yaa habibi … Yaa Nabi Allah Yaa Rasul Allah… Tak henti-hentinya kulantunkan lagu dari Maher Zain yang kupikir kiranya dapat menjadi beberapa lantu nan shalawat untuknya, untuknya sang revolusioner dari tanah A rab . Sejujurnya aku tak begitu suka dengan lagu yang ber - genre islami seperti lagu milik Maher Zain. aku lebih menyukai lagu Korea yang sering dibahasakan orang-orang sebagai lagu yang susah untuk mereka mengerti ketika kunyanyikan, ya bagaimana mau mengerti, mereka tidak mengerti bahasa Korea hehehe namun bukan berarti saya s angat mengerti bahasa korea. Jika kita merujuk pada terjemahan alqur’an surah 33:56 yang berbunyi ” S esungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi, wahai orang-orang yang beriman !  B ershalawatlah kamu untuk N abi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya ” dari terjemahan ayat tersebut muncul dalam benakku, siapakah Nabi ini? Siapakah Rasul Muhammad S

Perkawinan Makro

Gambar
Pada tulisan kali ini akan dibahas mengenai perkawinan makro. Setelah sebelumnya telah dibahas mengenai kamar pengantin Tuhan dimana yang melakukan perkawinan ialah Tuhan dengan mahluknya. Maka dalam tulisan kali ini akan lebih membahas tentang perkawinan Makro. Mengapa perkawinan makro? Menurut Ibnu Al-Arabi yang dikutip oleh Sachiko Murata dalam buku The Tao of Islam perkawinan makro ini ialah perkawinan yang melibatkan segalanya diantaranya Tuhan, manusia dan alam semesta. Segala hal yang ada di alam ini melakukan perkawinan dimana hasil dari perkawinan tersebut akan melahirkan sesuatu yang lain. Dan yang menjadi  playmaker  dalam perkawinan makro ialah manusia. Dalam bab Perkawinan Makro ini pula Ibn Al-Arabi juga menjelaskan tentang tiga tingkatan perkawinan yaitu Perkawinan Indrawi, Supra-Indrawi dan Perkawinan Ilahiah, namun dalam tulisan ini tidak akan dibahas secara mendalam. Qunawi yang merupakan murid dari Ibnu Al-Arabi menjelaskan lebih spesifik tentang perkawinan Mak

Yusuf & Zulaikha karya Hakim Nuruddin Abdurrahman Jami

Gambar
Adalah buku yang ditulis oleh Hakim Nuruddin Abdurrahman Jami seorang sastrawan dari Afghanistan, buku ini menceritakan tentang kisah Nabi Yusuf as. Dan Zulaikha salah satu perempuan yang pernah berada di sisi Yusuf. Berbeda dengan referensi lain yang pernah saya baca, buku ini lebih banyak mengisahkan tentang Zulaikha sang Pecinta yang dengan tulus mengikuti jalan cinta sehingga pada akhirnya ia akan mencapai si tercinta. Zulaikha seorang putri kesayangan dari raja yang bernama Taimus di dalam tidurnya bermimpi melihat sosok yang sangat mengagumkan dan iapun jatuh cinta terhadap sosok yang dilihatnya di dalam mimpinya yang tidak lain ialah Yusuf. Hingga membuatnya tersiksa karena  sosok yang mebuatnya kagum hanya ada dalam mimpinya.  Berhari-hari Zulaikha mengalami penderitaan itu hingga akhirnya ia mendapatkan sebuah petunjuk bahwa yang dicintainya ialah seorang Wazir agung Mesir namun ada kesalah-pahaman memaknai mimpinya.  Ia akhirnya menikah dengan wazir agung tersebut de